::selection {background:#F70000; color:#48FB0D;}
----------------------------------------------------------------------------------
----------------------------------------------------------------------------------

Mengapa Langit berwarna Biru.??

          Ketika kita melihat ke langit pada malam hari, langit akan terlihat berwarna hitam dengan bintang dan bulan membentuk titik-titik cahaya langit. Mengapa pada siang hari langit tidak berwarna hitam dengan matahari berfungsi sebagai titik cahaya yg lain? Mengapa pada siang hari langit berubah menjadi biru cerah dan bintang-bintang menghilang? Hal pertama yang perlu diketahui bahwa matahari adalah sumber cahaya yang sangat terang, dan jauh lebih terang daripada bulan. Hal kedua yang perlu di pahami adalah bahwa atom-atom nitrogen dan oksigen pada atmosfer berpengaruh pada cahaya matahari yg melewatinya. Ada gejala fisika yg disebut penyebaran Rayleigh yg menyebabkan sinar menyebar ketika melewati partikel-partikel yang berdiameter 1/10 dari panjang gelombang (warna) dari sinar matahari. Sinar matahari terdiri atas bermacam-macam warna cahaya yang berbeda, tetapi karena unsur-unsur yang ada di atmosfer, warna biru yang paling banyak menyebar. Jadi ketika melihat ke langit pada siang yang cerah, kita melihat matahari sebagai piringan cahaya. Warna biru yang kita lihat di langit adalah seluruh atom yang di atmosfer yg menyebarkan cahaya biru ke arah kita.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori dengan judul Mengapa Langit berwarna Biru.??. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://darawk.blogspot.com/2014/01/mengapa-langit-berwarna-biru.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown - Tuesday, January 14, 2014

Belum ada komentar untuk "Mengapa Langit berwarna Biru.??"

.

.

.

.

.

.

.

.

.

.